Apa yang dimaksud dengan paham atau aliran merkantilisme? Jelaskan.
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban ekoprasetyons
Soal:
Apa yang dimaksud dengan paham atau aliran merkantilisme? Jelaskan!
___________________
Jawaban
Pendahuluan
Hai gaes, kali ini kita akan membahas tentang salah satu praktik serta teori ekonomi yang berkembang di Eropa pada abad ke 16 sampai abad ke-18 yakni “Apa yang dimaksud dengan paham atau aliaran merkantilisme? Jelaskan!” Mari kita kupas gaes!
Pembahasan
Kata merkantilisme berasal dari bahas latin yakni “mercari” dari asalah kata “merx” yang mengandung arti mengadakan pertukaran. Kemudian dalam perkembangannya diidentikan dengan kegiatan ekonomi berupa perdagangan.
Paham atau aliran merkantilisme merupakan paham yang meyakini bahwa sebuah sistem ekonomi yang menitikberatkan pada peran pemerintah secara menyeluruh dalam bentuk pengumpulan aset maupun modal serta mengembangkan perdagangan akan dapat mewujudkan kesejahteraan dan memperluas kekuasaan suatu negara.
Bentuk peran pemerintah ini diwujudkan dalam bentuk pengaturan sistem perdagangan guna mencapai keseimbangan ekspor dan impor, memupuk kekayaan berupa logam mulia sebagai standar indikator kekayaan.
Bentuk-bentuk kebijakan ekonomi sesuai paham merkantilisme antara lain:
• Menjadikan logam mulia emas sebagai alat pembayaran tunai atas ekspor suatu negara;
• Mengumpulkan logam mulia sebanyak mungkin sebagai karena merupakan indikator kekayaan;
• Menerapakan pola industri yang berorientasi pada ekspor;
• Menetapkan bea masuk yang tinggi sebagai wujud perlindungan barang dagangan; dan
• Memperluas pasar perdagangan luar negeri;
Penerapan paham merkantilisme ini membawa dampak diantaranya muculnya kolonialisme, pasar saham, perkembangan perusahaan dagang, semakin banyaknya peraturan perdagangan, dan munculnya perbudakan.
Adapu negara-negara yang menerapan paham merkantilisme antara lain, Perancis, Belanda, negara Spanyol, Portugal, dan sebagainya.
Kesimpulan
Jadi kesimpulannya, paham merkantilisme merupakan paham yang meyakini bahwa sebuah sistem ekonomi yang menitikberatkan pada peran pemerintah secara menyeluruh dalam kegiatan perdagangan akan dapat menigkatkan kesejahteraan dan kekuasaan suatu negara.
Pelajari Lebih Lanjut
Baca tentang “Jelaskan paham nasionalisme dalam bidang ekonomi” di sini ya https://brainly.co.id/tugas/13784623
Baca tentang “Negara negara yang menganut sistem merkantilisme adalah” di sini ya https://brainly.co.id/tugas/10906224
Baca juga tentang “Apa tujuan dari merkantilisme?” di sini ya https://brainly.co.id/tugas/4223318
Semangat belajarnya gaes!
----------------------------------------------------------------------------------
Detail Jawaban
Kelas : XI
Pelajaran : Sejarah
Kategori : Bab 1- Bangsa Eropa di Indonesia
Kata kunci : Merkantilisme
Kode : 11.3.2001
Pertanyaan Lainnya