Kimia

Pertanyaan

Berapa mol co2 dihasilkan dalam pembakaran 2,72 mol trietilena c6h4o4 dalam o2 berlebih? Produknya karbondioksida dan h2o

1 Jawaban

  • jumlah mol CO₂ yang dihasilkan pada reaksi pembakaran C₆H₄O₄ 2,72 mol adalah 16,32 mol

    Pembahasan

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Stoikiometri}}}[/tex]  

    Dalam bahasa Yunani, kata stoicheion berarti unsur sedangkan stoikiometri (stoichiometry) berarti mengukur unsur meliputi massa atom dan massa rumus,kadar, konsentrasi, rumus empiris, rumus molekul, persamaan kimia serta semua yang berhubungan dengan reaksi kimia. Dalam stoikiometri, satuan yang digunakan untuk menyatakan jumlah partikel dalam zat dinamakan mol.  

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Diket}}}[/tex]  

    n C₆H₄O₄ = 2,72 mol

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Ditanya}}}[/tex]  

    Jumlah mol (n) CO₂ yang dihasilkan pada reaksi pembakaran

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Jawab}}}[/tex]  

    Pada senyawa organik, senyawa organik adalah senyawa yang berasal dari makhluk hidup. Salah satu ciri senyawa organik adalah dapat mengalami reaksi pembakaran sempurna (reaksi oksidasi). Reaksi pembarakan sempurna adalah reaksi senyawa organik dengan gas oksigen yang menghasilkan karbon dioksida (CO2) dan uap air (H2O.

    CxHyOz + O2 ---> CO2 + H2O

    Contoh :

    C6H12O6 + 6O2 ---> 6CO2 + 6H2O

    LANGKAH PERTAMA

    Menentukan persamaan reaksi pembakaran yang terjadi pada senyawa trietilena C₆H₄O₄

    Persamaan reaksi pembakaran sempurna :

    CxHyOz + O2 ---> CO2 + H2O

    C₆H₄O₄ + O₂ ---> CO₂ + H₂O (belum setara)

    Perlu diingat bahwa persamaan reaksi harus lah setara yaitu dengan ditandai adanya koefisien reaksi pada persamaan reaksi atau sudah setaranya jumlah atom kiri (reaktan) dengan jumlah atom kanan (produk). Berikut ini adalah cara untuk menentukan persamaan reaksi setara yaitu :

    1. Menentukan koefisien salah satu zat, biasanya zat yang memiliki rumus paling kompleks ditetapkan memiliki koefisien 1, sedangkan zat yang lain diberikan koefisien dengan huruf

    Kita misalkan zat yang kompleks adalah C₆H₄O₄ yang memiliki koefisien reaksi 1 (satu), sedangkan zat lainnya dengan huruf.

    C₆H₄O₄ + aO₂ ---> bCO₂ + cH₂O

    2. Menyetarakan terlebih dahulu unsur yang terikat langsung dengan zat yang diberikan koefisien 1

    C₆H₄O₄ + aO₂ ---> bCO₂ + cH₂O

    Atom C

    kiri = kanan

    6 = b

    Atom H

    kiri = kanan

    4 = 2c

    c = 2

    3. Menyetarakan unsur  lain yang masih belum setara, mengusahakan menyetarakan atom O dan H ditahap yang paling terakhir.

    C₆H₄O₄ + aO₂ ---> bCO₂ + cH₂O

    Atom O

    kiri = kanan

    4 + 2a = 2b + c

    4 + 2a = 2(6) + 2

    4 + 2a = 12 + 2

    2a = 14 - 4

    2a = 10

    a = 5

    maka, reaksi pembakaran sempurna C₆H₄O₄ adalah

    C₆H₄O₄ + 5O₂ ---> 6CO₂ + 2H₂O  (sudah setara)

    LANGKAH KEDUA

    Menentukan jumlah mol (n) CO₂ yang dihasilkan

    Persamaan reaksi dapat menunjukkan zat-zat pereaksi (reaktan) dan zat hasil reaksi (produk) yang terlibat selama reaksi. Dalam persamaan reaksi setara dapat terlihat adanya koefisien reaksi yang menunjukkan perbandingan jumlah partikel yang yang terlibat dalam reaksi. Maka, dapat disimpulkan perbandingan jumlah partikel zat sama dengan perbandingan jumlah mol zat. Jadi,  

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Perbandingan~Koefisien~=~Perbandingan~mol}}}[/tex]

    maka,

                         C₆H₄O₄ + 5O₂ ---> 6CO₂ + 2H₂O

    koefisien            1       :    5     :     6      :     2

    jumlah mol   2,72 mol

    n CO₂ = 6 x n C₆H₄O₄

    n CO₂ = 6 x 2,72 mol

    n CO₂ = 16,32 mol

    [tex]\boxed{\boxed{\bold{Kesimpulan}}}[/tex]  

    jumlah mol CO₂ yang dihasilkan pada reaksi pembakaran = 16,32 mol

    [tex]\mathbf{Pelajari~Lebih~Lanjut }[/tex]  

    • Persamaan reaksi https://brainly.co.id/tugas/1036760, https://brainly.co.id/tugas/6024402, https://brainly.co.id/tugas/20903896, https://brainly.co.id/tugas/20937408, https://brainly.co.id/tugas/21127594
    • Pereaksi pembatas https://brainly.co.id/tugas/21425602, https://brainly.co.id/tugas/21579146, https://brainly.co.id/tugas/21999336, https://brainly.co.id/tugas/13898481, https://brainly.co.id/tugas/10933034, https://brainly.co.id/tugas/21211909, https://brainly.co.id/tugas/6345208, https://brainly.co.id/tugas/22800974

     

                  [tex]\boxed{\bigstar}\boxed{\bold{Semoga~Membantu}}\boxed{\bigstar}[/tex]              

                  [tex]\boxed{\bigstar}\boxed{\bold{ionkovalen}}\boxed{\bigstar}[/tex]

    [tex]\mathbf{Detil~Jawaban }[/tex]  

    Mapel : Kimia

    Bab : Stoikiometri

    Kelas : X

    Semester : 2

    Kode : 10.7.9

    Kata kunci : senyawa organik, senyawa karbon, hidrogen, oksigen, karbon, reaksi pembakaran, pembakaran sempurna, jumlah mol, persamaan reaksi

    Gambar lampiran jawaban ionkovalen
    Gambar lampiran jawaban ionkovalen
    Gambar lampiran jawaban ionkovalen

Pertanyaan Lainnya