jelaskan perbedaan struktur tubuh tumbuhan dikotil dengan monokotil.
Biologi
shindy1
Pertanyaan
jelaskan perbedaan struktur tubuh tumbuhan dikotil dengan monokotil.
2 Jawaban
-
1. Jawaban AlyaRosali13701
monokotil : 1. Akar tersusun dalam akar serabut yang kurang kokoh.
2.Akar dan batang tidak berkambium sehingga tidak dapat mengadakan pertumbuhan melebar dan membesar yang ada hanyalah pertumbuhan meninggi.
3. Batang tidak bercabang-cabang
4.Pertulangan daun sejajar atau melengkung.
5. Biji yang berkecambah tetap utuh dan tidak membelah (biji berkeping satu).
6. Jumlah bagian-bagian bunga biasanya 3 atau kelipatannya.
7.Ujung akar lembaga dan pucuk lembaga dilindungi oleh suatu sarung yang masing-masing disebut koleorhiza dan koleoptil.
8.Berkas pembuluh angkut tidak teratur. -
2. Jawaban melnisachristy
perbedaan tumbuhan dikotil dan monokotil yaitu:
1. Bentuk akar:
- monokotil: memiliki sistem akar serabut
-dikotil: memiliki sistem akar tunggang
2. Bentuk sumsum atau tulang daun:
-monokotil: melengkung atau sejajar
-dikotil: menyirip atau menjari
3. Kaliptrogen/ tudung akar:
-monokotil: memiliki tudung akar/ kalibra
-dikotil: tidak memiliki tudung akar
4. jumlah keping biji:
-monokotil: berkeping satu atau tunggal
-dikotil: berkeping dua
5. kandungan akar dan batang:
-monokotil: tidak terdapat kambium
-dikotil: memiliki kambium
6. jumlah kelopak bunga:
-monokotil: umumnya berkelipatan 3
-dikotil berkelipatan 5