PPKn

Pertanyaan

Tujuan bangsa indonesia secara nasional bagi anak muda

1 Jawaban

  • Tujuan Nasional Bangsa Indonesia Dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 :

    1. Membentuk suatu pemerintahan Negara Republik Indonesia yang melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.

    Indonesia merupakan negara yang pernah di jajah oleh bangsa lain dalam kurun waktu yang memang cukup lama. Maka dari itu Indonesia harus tetap menjaga dari segala bentuk yang bisa menghancurkan Indonesia. Menjaga kemerdekaan Indonesia merupakan kewajiban kita sebagai warganya. Maka dari itu maksud dari poin ini yaitu agar semuanya tetap menjaga kemerdekaan, menjaga negara kesatuan RI.

    2. Memajukan kesejahteraan umum / bersama

    Indonesia memiliki cita – cita yang luhur dari dahulu hingga sekarang yaitu untuk turut mensejahterakan Indonesia. Contohnya mensejahterakan rakyatnya. Dengan cara melaksanakan Wajib Belajar 9 tahun, menolong antar sesama, mematuhi segala bentuk perundang-undangan yang ada serta ikut serta memajukan perekonomian yaitu dengan cara membuka lapangan kerja.

    3. Mencerdaskan kehidupan bangsa

    Maksud dari mencerdaskan kehidupan bangsa adalah bahwa setiap warga negara harus memiliki kehidupan yang baik dengan dibekali pendidikan yang setinggi-tingginya. Semua warga negara harus mengenyam pendidikan. Apabila semua warga negara Indonesia bisa mengenyam pendidikan dan memiliki pengetahuan yang luas, maka Indonesia pun akan maju sesuai dengan cita-cita bangsa Indonesia dari dulu.

    4. Ikut berperan aktif dan ikut serta dalam melaksanakan ketertiban dunia yang berlandaskan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.

    Tujuan negara dalam hal ini realisasinya berkaitan dengan hubungan dengan politik luar negeri Indonesia dimana semua bangsa-bangsa di dunia ikut menertibkan segala bentuk permasalahan yang ada di Indonesia. Begitu juga dengan Indonesia yang ikut serta berperan aktif dalam menjalankan segala bentuk permasalahan di dunia. Hal inilah yang merupakan dasar politik luar negeri Indonesia yang bebas dan aktif. Contohnya sekarang banyak permasalahan-permasalahan yang terjadi di dunia seperti ras dan agama yang tiada hentinya. Disinilah Indonesia wajib aktif untuk ikut serta mendamaikannya dengan berprinsip keadilan.

Pertanyaan Lainnya