Matematika

Pertanyaan

BAGAIMANA PROSES PEMBUATAN ES LILIN DAN SEBUTKAN PERUBAHAN WUJUD YANG TERJADI

1 Jawaban

  • Kelas: X

    Mata pelajaran: Fisika
    Materi: Perubahan wujud benda

    Kata kunci: Es lilin

    Jawaban pendek:

     

    Es lilin dibuat dengan membekukan campuran bahan es lilin (umumnya terbuat dari sari buah, susu dan air), dengan menggunakan stik es lilin di dalam cetakan es lilin. Setelah beku, es lilin bisa dikeluarkan dari cetakan untuk dinikmati.

     

    Perubahan wujud yang terjadi adalah perubahan dari cair menjadi padat.

     

    Jawaban panjang:

     

    Es lilin adalah makanan ringan yang banyak dinikmati, terutama oleh anak-anak kecil. Es lilin cukup sederhana dalam membuatnya, dan bisa dibuat di rumah hanya dengan memerlukan adanya freezer untuk mendinginkan.

     

    Pertama-tama untuk membuat es lilin kita harus membuat campuran bahannya. Es lilin umumnya memiki sari buah sebagai perasa dan pewarna. Sari buah dapat dibuat dengan mem-blender buah-buah segar, aau memasukkan sari buah instan ke dalam air.

     

    Setelah itu, kita bisa memasukkan bahan lain yang diperlukan. Es lilin dapat menggunakan susu untuk memberi rasa manis dan tekstur yang lebih lembut ke dalam es lilin. Bahan es lilin juga bisa ditambahkan gula. Campuran ini kemudian diaduk hingga bahan-bahannya menjadi merata.

     

    Setelah campuran ini diaduk, campuran dimasukkan ke dalam cetakan. Setelah itu, di dalam cetakan kita masukkan stik es lilin, yang akan digunakan untuk memegang es lilin saat dimakan.

     

    Cetakan kemudian dimasukkan ke pembeku, seperti freezer yang terdapat di kulkas. Setelah campuran es lilin membeku, kita bisa mengeluarkan es tersebut dari cetakan. Stik es lilin akan tertancap di dalam es dan memudahkan kita untuk mengambil dan memakan es lilin.

     

Pertanyaan Lainnya